Cara Menentukan Trend Dalam Forex Dengan Market Structure

Harga Robot Trading Terbaik Dan Tercanggih Indonesia Profitable
27/11/2023
Terima kasih BAPAK RUDY HADIPURNAWAN dari JAKARTA BARAT atas donasi VPS Enterprise selama Dua Belas bulan + Setting Expert Advisor FASTSCALP GOLD
27/11/2023
Share this:

Cara Menentukan Trend Dalam Forex Dengan Market Structure

Cara Menentukan Trend Dalam Forex

Pertama-tama, kita akan menjawab pertanyaan mendasar, “Apa itu Market Structure dalam Forex?” Kami akan membahas konsep dasar Market Structure dan bagaimana pemahaman terhadapnya dapat memberikan keuntungan besar dalam Trading Forex. Selanjutnya, kita akan membahas tentang “Apa itu Trendline di Forex?” dan bagaimana menggunakan trendline sebagai alat yang efektif untuk mengidentifikasi tren dalam pasar.

Trendline dapat menjadi senjata ampuh Anda dalam mengambil keputusan trading yang lebih cerdas. Kemudian, mari kita eksplorasi konsep “Internal Structure” dan mengapa ini penting dalam analisa forex. Pemahaman tentang Internal Structure akan membantu Anda mengidentifikasi perubahan-perubahan signifikan dalam pergerakan harga dan membuat keputusan trading yang lebih informasional.

Terakhir, artikel ini akan membimbing Anda melalui “Bagaimana cara analisa forex?” dengan memanfaatkan pengetahuan tentang Market Structure. Kami akan membagikan langkah-langkah praktis dan tips untuk meningkatkan keterampilan analisis Anda sehingga Anda dapat meraih peluang trading yang lebih baik.

Artikel kali ini saya akan menjelaskan “cara menentukan trend untuk market forex dilihat dari Market Structure” dilihat dalam artikel sebelumnya saya pernah menjelaskan bahwa dalam kita menganalisa hal yang paling pertama mengenai trend terlebih dahulu, karena dengan kita mengetahui sebuah trend yang sedang berlaku maka kita bisa mengambil keputusan apakah kita akan menjadi Buyer atau Seller.

Baca Juga:

Harga Robot Trading Terbaik Dan Tercanggih Indonesia Profitable

Contohnya apabila kita melihat trend tersebut sedang bullish otomatis kita harus memposisikan diri kita sebagai buyer artinya posisi entry yang boleh kita lakukan ada Buy apabila Anda melihat marketnya adalah bullish, tetapi kebalikannya apabila teman-teman melihat satu market yang trendnya bearish maka kita bisa memastikan bahwa posisi entry kita adalah Sell dan itu adalah hal yang mutlak. Jadi jangan sampai marketnya bullish teman-teman mengambil posisi sell artinya Anda melawan market.

 Cara Menentukan Trend Dalam Forex
Cara Menentukan Trend Dalam Forex

Mengapa Market Structure Penting Dalam Perdagangan?

Market Structure penting bagi pedagang pemula dan profesional karena dapat mempengaruhi likuiditas pasar dan kinerja harga. Ini juga merupakan salah satu teknik yang paling umum digunakan untuk memahami tren, mengidentifikasi potensi titik pembalikan, dan memahami kondisi pasar saat ini. Market Structure mencerminkan proses timbal balik jual beli serta perubahan psikologis sentimen pasar, sehingga Anda dapat melihat bagaimana pasar akan bergerak.

Dapat dikatakan bahwa Market Structure memberikan petunjuk penting untuk memahami pergerakan harga di masa depan. Selain itu, Market Structure juga membantu terciptanya pasar yang efisien. Pembuat pasar adalah bagian besar dari Market Structure dan bertindak sebagai penyedia likuiditas untuk memastikan kelancaran perdagangan.

Jenis-jenis Struktur Market

Struktur Market dapat diklasifikasikan ke dalam tiga kategori berbeda :

  • Bullish Struktur Market: Struktur bullish didefinisikan oleh serangkaian higher highs (HH) dan higher lows (HL). Tren berlanjut ke arah yang sama sampai harga menunjukkan lower low (LL).
  • Bearish Struktur Market: Struktur bearish ditentukan oleh lower low (LL) dan lower high (LH). Tren harga terus berlanjut hingga akhirnya terbentuk higher high (HH).
  • Sideways Struktur Market: pergerakan horizontal harga yang ditunjukkan oleh harga tertinggi yang sama (EH) dan terendah yang sama (EL). Kadang disebut juga ranging atau sideways.

Struktur Market dengan Candlesticks

Struktur Market juga dapat ditentukan oleh candlestick seperti yang diilustrasikan di bawah ini:

1. Price Continuation

Untuk mengkonfirmasi tren, perhatikan jika candlestick ditutup di atas level tertinggi sebelumnya yang lebih tinggi (dalam tren naik) atau di bawah level rendah sebelumnya yang lebih rendah (dalam tren turun). Hal ini menunjukkan kelanjutan pembelian saat harga naik atau kelanjutan penjualan saat harga turun.

2. Price Failure

Jika harga hanya wick-nya saja yang menyentuh level tertinggi sebelumnya yang lebih tinggi tetapi kemudian ditutup di bawahnya, berarti terjadi kelemahan dan bisa menjadi tanda awal pembalikan.

Support dan Resistance di Struktur Market

Pergerakan harga sering kali dibatasi dalam batas level support dan resistance. Harga dapat melewati level-level ini dan bergeser ke area support dan resistance lainnya.

  • Support: Level harga yang dapat menghentikan tren turun karena adanya permintaan atau minat beli pada suatu level harga. Level support biasanya berisi order beli dalam volume besar dari para pelaku market.
  • Resistance: Level harga yang menolak tren naik karena munculnya peningkatan jumlah penjual. Level resistance berisi order jual dalam volume besar dari para pelaku market.

Dalam menentukan atau menganalisa sebuah trend tentunya banyak sekali metode – metode yang bisa kita pakai dari metode yang sederhana contohnya seperti Moving Averange dan ada juga yang menggunakan metode lain misalkan dengan metode Parabolic SAR yang penting kembali lagi ketujuan trader tersebut nyaman ketika menganalisa dan mereka sudah paham menggunakannya.

Kali ini saya akan menjelaskan bagaimana kita mencari sebuah trend tanpa menggunakan alat atau indicator yaitu disebut dengan market structure, caranya sangat gampang sekali contohnya sebagai berikut :

  Cara Menentukan Trend Dalam Forex
Cara Menentukan Trend Dalam Forex

Dalam contoh ini saya menggunakan pair CADCHF di timeframe H4 dimana kita tinggal melihat dari candlestick paling kiri dan selanjutnya ke bagian candlestick paling kanan, jika kita sudah bisa menyimpulkan market seperti gambar diatas adalah bearish.

Selanjutnya posisi yang bisa kita ambil hanyalah posisi Sell. Ciri-ciri trend bearish itu adalah kita harus mencari titik High dan titik Low dimana High kita bisa jadikan sebagai resistance. Contohnya seperti dibawah ini:

   Cara Menentukan Trend Dalam Forex
Cara Menentukan Trend Dalam Forex

Setelah membentuk seperti gambar diatas yaitu Higher High(HH) LH(Lower High) LL(Lower Low) semakin kekanan semakin rendah. Jika terdapat HL (Higher Low) dimana dari market bearish menjadi tanda untuk bullish dimana tanda ada LL(Lower Low) dan HL (Higher Low) seperti dibawah ini :

    Cara Menentukan Trend Dalam Forex
Cara Menentukan Trend Dalam Forex

Seperti gambar diatas market akan kembali bullish dimana biasanya akan membuat low lebih tinggi dari sebelumnya. Itulah tanda-tanda atau syarat apabila market apabila market akan bullish itulah yang disebut dengan market structure.

Baca Juga :
Harga Robot Trading Otomatis Tercanggih Di Indonesia Software Asli

Dimana Higher High(HH) disebut dengan resistance dimana harusnya membuat LH(Lower High) artinya tanda-tanda akan kembali kebawah seperti itulah cara membaca Market Structure tanpa menggunakan indikator. Buat pemula yang masih bingung dimana saya menyarankan apabila sudah ada alat yang canggih buat apa kita melakukan manual seperti yang saya contohkan dimana tentunya ada alternatif lain jika Anda mau mempermudah.

Cara Otomatis Membaca Market Structure

Indikator ProPriceStage bisa menghitung support dan resistance level, terdiri atas ProZigZag dan AutoSupRes dimana berfungsi sebagai signal entry, cocok digunakan oleh pemula yang belum bisa menentukan entry posisi, cara menggunakannya mudah dan simple sekali, indikator ini akan menampilkan level support dan resistance point dan level, memiliki akurasi 80% bisa menjadi indikator pelangkap yang sudah bersifat trend. Contohnya sperti dibawah ini:

     Cara Menentukan Trend Dalam Forex
Cara Menentukan Trend Dalam Forex

Indikator ini akan membuat secara otomatis seperti High, Higher High(HH) Indikator ini diciptakan untuk membuat market sturctur setiap ada bintang warna biru adalah Higher High(HH), untuk pertanda bintang merah disebut dengan Lower Low (LL), Higher Low(HL).

Akhir kata, semoga artikel ini bermanfaat buat teman-teman semua dalam menjalani trading. Saya berharap trading teman-teman semua lebih baik lagi ke depannya. Salam provits!

Untuk konsultasi online gratis
Berlangganan signal Forex Buy Sell Provits
Registrasi dan jadwal edukasi rutin
Telegram 08159910880
Jika anda tetap mau menerima update dari kami mengenai promosi, jadwal edukasi dan berita penting lain, klik link Telegram ini https://t.me/BeritaTrading Disini juga ada tampilan LIVE CHART INDIKATOR LENGKAP GRATIS SETIAP HARI LHO!!!

Join / like media sosial kami di Provits Training
Follow us :
Youtube : Provits Training
Instagram : @Provits Training
Tiktok : ProvitsTraining

Share this:

Leave a Reply